Wednesday, 28 January 2009

Firefox Add-Ons : IDM disabled For Your Protection ??

Pernahkah kamu mendapatkan bahwa IDM ( Internet Download Manager ) tidak dapat berjalan di Firefox seperti gambar diatas ? Jika sampai hal itu terjadi kamu gak akan bisa download file secara otomatis dengan IDM.
untuk mengatasinya cukup mudah.
  1. Di address-bar ketikkan "about:config" (tanpa tanda kutip)
  2. Kemudian ketika ada pesan peringatan klik "I'll be carefull, I promise"
  3. Kemudian di Filter ketikkan kata kunci "block"
  4. Maka akan muncul beberapa baris setingan Firefox, pilih "extensions.blocklist.enabled"
  5. Klik dua kali sampai value-nya berubah jadi disabled
  6. Restart Firefoxmu. Seharusnya IDM sudah aktif dan jika belum aktif mungkin IDM di Firefox kamu masih disabled. Klik Tools -> Add-Ons . Cek apakah IDM sudah enable , kalau belum klik tombol Enable di extension IDM.
Selamat mencoba

Sunday, 25 January 2009

Memperbaiki file Rar yang Rusak


Sudah pernahkakh kamu ketika mendownload file yang dikompress oleh Winrar tidak bisa dibuka ? Jika kamu yakin bahwa download an mu udah selesai (tidak terpotong gara gara koneksi internet putus) maka kamu perlu memakai software yang bisa memperbaiki file kamu. Namanya Advanced Rar Repair . Kamu bisa download dan beli di sini atau jika kamu ingin yang Full crack bisa kamu dapat di sini . Selamat mencoba.

Wednesday, 21 January 2009

KOMPUTERKU BANGKIT DARI KUBUR !!


Tak terasa aku sudah ditinggalkan oleh komputer lamaku selama satu bulan. Selama itu pula aku tidak pernah menyentuhnya dan kubiarkan berdebu tak terurus.Hingga hariini 21 Januari 2009 , tiba-tiba tak ksangka dan tak kunyana komputerku hidup lagi. Sebelumnya aku memang mencoba untuk menge-flash kembali komputerku yang rusak. Aku meminjam floopy drive dan VGA Card ISA milik temanku dan software driver yang cocok untuk komputerku.Dan tiba tiba ..BANG.. komputerku bisa nyala lagi. Dia mau booting BIOS ku. Alhamdulillah ya Alloh, sekarang aku punya 2 komputer dan aku bingung mau gunain untuk apa . Sekali lagi terima kasih ya Alloh.

PCLINUX OS better than UBUNTU


Dua hari kemarin aku meminjam CD Software PCLINUX di sebuah persewaan Rental Software di Semarang. Kemudian aku cobalah itu si PCLINUX apakah sama sialnya dibandingin UBUNTU. 

Seperti biasa komputer diboot melalui CD berisi PCLINUX dan muncullah tampilan PCLINUX. Karena masih baru menggunakan PCLINUX aku pencet deh F1 untuk membaca keterangan instalasi lebih lanjut. Setelah selesai membaca tepat di tulisan boot:, aku ketikkan Live CD xres:800x600 . Itu menandakan bahwa aku memakai rsolusi 800x600 dimana aku gunain monitor 14". Dan booting berjalan lancar sampai selesai, dan tidak ada masalah tampilan grafik seperti saat aku mencoba instalasi UBUNTU.

Aku mencoba menggunakan software software yang terinstall disana. O ya, sebelumnya aku menggunakan PCLINUX versi lama, tapi gak tahu versi berapa, sebab gak ada Open Office disana. Adanya KWord, KSpread dll. Saat aku mencoba membuka file odt di KWord, wah setingannya pada berubah banget. Kemudian aku mencoba menjalankan Audio and Video.

Untuk audio, format mp3 bisa dijalankan dan kayaknya hampir semua format audio bisa dijalankan di PCLINUX kecuali wma. tapi ini sudah lebih baik dibandingkan UBUNTU yang gak bisa nyetel mp3 langsung. Agar kamu bisa menikmati musik dengan format wma harus dinstall plugin xmms-wma plugin (bisa kamu googling di internet). Nah untuk video , wah keliatane komplit dah. Kamu bisa liat video apa aja di PCLINUX. Format wmv,mpg,mp4,flv dll. Untuk 3gp aku lom nyoba sih. Tapi ini lebih dan sangat lebih baik dibanding UBUNTU yang lom bisa nyetel video apapun.

Namun agaknya PCLINUX agak kurang stabil. Kadang - kadang ketika nyetel video gambar di video jadi 256 color saja dan untuk mengembalikan ke keadaan normal butuh di reset KDE nya dengan memencet Ctrl+ALt+Backspace. Volume sound agak kurang maksimal dan responnya sedikit lambat. Jadi ketika kita ingin mengecilkan volume, setengah detik kemudian baru deh volumenya kecil. Tapi itu bukan masalah besar lah. Kedepannya aku ingin install OpenSuse dan ntar tak posting tentang OpenSuse.

Friday, 16 January 2009

Cara Cetak / Print Judul Yang Sama Tiap Lembar di Calc & Excel

Sore ini aku sedang ngerjain tugas dari Bapakku untuk buat formulir absensi Pemilih buat pemilihan Ketua RT besok. Karena jumlah warganya banyak maka dibutuhkan beberapa lembar untuk absensi tersebut. Nah muncul persoalan gimana agar tiap lembar bisa menampilkan judul dan kolom yang sama?. Setelah googling nemuin deh caranya. Yaitu:

Di Open Office ( Calc )
Klik Format -> Ranges -> Edit
Print Range : jika kamu pengen mencetak bagian tertentu saja dari dokumen kmau
Rows To Print : jika kamu pengen Baris tertentu dapat tercetak pada tiap lembar cetakan kamu.
Colums To Print : jika kamu pengen kolom tertentu dapat tercetak pada tiap lembar cetakan kamu.

Cara menandai areanya cukup mudah.
Kamu tinggal klik & drag area yang kamu pengen tandai.

Di Mic. Excel :

Klik File -> Page Setup -> Pindah ke tab Sheet.
Selanjutnya caranya sama kayak di open Office ( Calc ).

OK!! Selamat Mencoba




Thursday, 15 January 2009

Ubuntu Sialan !!??!!


Orang bilang Ubuntu itu User Friendly dan nyaman digunakan. But, Nyatanya ketika aku mau nginstall Ubuntu susahnya minta ampun. Kamu tahu kan kalau Ubuntu mulai versi 6.06 keatas sistem instalasinya Live, baru kemudian bisa diinstall di harddisk. Ketika Ubuntu ini aku coba install di kompi muncul pilihan - pilihan yang aku mudeng sih artinya.Ada " Start & Install Ubuntu " atau "mode safe graphic" dan lain lain. Berhubung monitor aku berukuran 14 inch maka, aku setting deh VGA  dengan memencet F4 dan kupilih 800x600x32 resolution. Setelah itu instalasi berjalan sempurna sebelum menuju Grafis / Desktopnya (GUI). Layarku menjadi flicker (ngebrit - Jawa), itu menandakan bahwa setingan monitor masih diatas 800x600 resolution, padahal tadi udah aku setting. Aku ulangi dari awal proses instalasi, sudah aku coba berbagai macam trik untuk menginstall Ubuntu, googling lewat internet, dan benar benar Ubuntu ini emang sialan. 

Bagi teman teman yang ingin mencoba OS Linux, aku sarankan jangan pakai Ubuntu.Menyusahkan. Alih - alih ingin menikmati OS gratis, malah komputer kalian yang rusak karena proses instalasi gak berhasil terus. Walaupun teman - teman punya monitor yang resolusinya 1024x768, mending hindari aja nih Ubuntu. Sebab banyak kasus dikatakan di internet  manyatakan bahwa sering Ubuntu tidak mau mendeteksi resolusi monitor kita dan hanya mendeteksi resolusi 800x600 saja. Gapapa sih kalau kalian pengin liat tombol tombol di desktop jadi gede gede. hehehe. Dan kekurangan lain dari Ubuntu ini adalah Repository. Dari sekian banyak distro linux HANYA Ubuntu yang butuh tambahan CD/DVD yang bernama Repository jika kalian ingin file video atau audio kayak mp3 / mpg dapat didengar and diliat di Ubuntu. Dan jumlah CD/DVD ini bisa sampai 4 - 7 keping!!! Capek deh, kayak gak ada distro lainnya aja.Betul gak ??

Monday, 12 January 2009

Orang Miskin Dilarang Kuliah!!!

 Sekarang aku sudah berusia 23 tahun. Umur yang bukan remaja lagi. Aku merenung, apa yang telah kulakukan selama 23 tahun ini. Jika aku mengingatnya aku merasa malu pada diri sendiri. Setiap saat aku merasa seperti orang yang tidak punya tujuan hidup dan tak tentu arah.

Setelah lulus dari SMK N 7 (STM Pembangunan), aku beruntung dapat kerja di Semarang walaupun hanya kontrak selama 1 tahun sebagai Teknisi Mekanik & Elektrik. Setelah satu tahun berkerja aku memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak, karena aku bercita cita untuk melanjutkan kuliah di bagian Teknik Informatika. Namun rencanaku tak berjalan mulus.Uang yang ku tabung selama ini tak cukup untuk masuk kuliah. Butuh Rp. 2.600.000,- sebagai modal awal masuk kuliah. Sedangkan tabunganku cuma Rp. 1000.000,- aja. Itupun sudah termasuk dikasih bantuan ama keluarga. Akhirnya aku masuk di Universitas Swasta di Semarang yang kurang begitu dikenal. Namanya Universitas Provisi IT College. Eit.. jangan salah, aku masuk di sana "hanya" mendaftar sebagai calon mahasiswa D1 jurusan Jaringan Komputer. Biaya totalnya Rp. 4.000.000,- dan boleh diangsur selama satu tahun.

Setengah tahun berlalu, akhirnya aku dapat kerjaan sambilan sebagai operator warnet di daerah Singosari Semarang, nama warnet itu Sebelas Net. Aku senang akhirnya bisa kuliah sambil kerja walaupun agak berat juga soalnya aku masuk shift malam terus. Dari jam 6 malam sampai jam 2 pagi. Kadang aku juga harus bangun jam 2 pagi dan pulang jam 8 pagi. Coba bayangin,..kerja jam 2 pagi tiap hari.Walau berat tetap kujalani. Lama lama kuliahku kedodoran. Aku mulai agak malas pergi kuliah yang dimulai jam 3 sore. Soalnya aku masih ngantuk gara gara kerja malam.

Bos aku, namanya Pak Hidayat berniat mendirikan warnet baru di Pleburan Semarang, dekat dengan kampus Undip. Aku, bersama mas Ismu, Novi dan teman teman warnetku disuruh oleh Pak Bos untuk ikut membantu mendirikan warnet. Pertama tama kami memasang kabel jaringannya yang rumit kayak benang kusut, kemudian ketika CPU dan monitor 17 inchi datang kami menatanya satu persatu. Warnetnya cukup besar karena menampung 50 unit untuk games Online dan Internet. Pagi hari jam 2 aku kerja jadi Op warnet, kemudian jam 8 pagi aku disuruh langsung ke Pleburan untuk membantu mendirikan warnet. Sore hari aku kuliah. Dan begitu seterusnya sampai kira kira 3 mingguan. Busyet , Ya Alloh capek setengah mati.

Pertengahan tahun 2007, kuliahku di Provisi IT College belum selesai. Aku mendaftar di Politeknik Negeri Semarang di daerah Tembalang. Setelah ikut tes dan pengumuman, Alhamdulillah aku diterima. Walaupun dengan uang Rp.800.000,- aku memberanikan diri untuk ikut daftar ulang. Sesampai disana, pihak Politeknik tidak bisa mengabulkan permintaanku agar aku bisa diterima disana. Sebab uang yang seharusnya aku bawa berjumlah Rp. 3.000.000,-. Pihak Politeknik menyarankan aku untuk ke bagian Rektor atau apa aku lupa , gunanya untuk meminta keringanan. Aku kesana dan ternyata memang dapat keringanan. Akan tetapi tetap saja tidak meringankan bebanku, karena Aku bisa diterima disana asalkan harus ada uang Rp. 2.100.000,- ditangan. Aku bertanya apakah bisa ku cicil karena yang kubawa cuma segitu. Jawaban mereka tetap tidak bisa.  Ya Alloh, aku pengin menangis sejadi jadinya. Kesempatanku untuk kuliah sirna lagi. Padahal itu batas umur terakhir aku dapat kuliah di Universitas Negeri, karena tahun depan aku tidak bisa lagi mengikuti ujian masuk lagi. Ya Alloh , benarkah orang miskin tidak dapat mengenyam pendidikan yang setara dengan orang kaya?? Ya Alloh sungguh tidak adil dunia ini.

Tak terasa sudah 1,5 tahun aku bekerja di warnet. Aku masih tetap jadi operator warnet + sebagai teknisi karena teknisi yang ada, yaitu mas Ismu sudah mengundurkan diri. Sungguh penat badan dan pikiran ini. Kerja begadang tiap malam dalam setahun setengah terakhir ini benar benar menguras tenagaku. Tubuhku yang kecil semakin kecil dan kurus. Mataku seperti orang teler saja karena harus selalu terbangun tiap malam. Akhirnya awal September 2008, tepat pas bulan puasa aku mengundurkan diri. Walaupun aku belum punya pijakan lain untuk menghasilkan uang sendiri, aku tetap ingin keluar dari situ. Insya Alloh rejeki sudah diatur Alloh dan tak akan lari kemana.

Aku menganggur selama dua bulan. Sudah kucoba melamar di berbagai tempat. Tetapi sulit juga untuk diterima sebab bidang yang aku pilih adalah yang berhubungan dengan komputer, dan aku selalu tidak lolos kualifikasi. Sebab yang mereka butuhkan adalah D3 / S1. Tetapi aku tetap nekat melamar. Sejauh mungkin kuhindari bekerja sebagai Op Warnet lagi. Akan tetapi kerjaan tak kunjung datang. Maka ketika ada lowongan Op Warnet di dekat daerahku, Lempongsari Semarang, kusambar saja pekerjaan itu. Daripada malu menganggur terus di rumah.

Alhamdulillah aku diterima di Warnet tersebut. Gaji tak seberapa. Akan tetapi aku tetap bisa tidur di malam hari sebab warnet tersebut tidak buka 24 jam dan kadang kadang kalau hari libur , warnet juga ikutan libur.

Walau pekerjaanku masih berkecimpung di warnet, akan tetapi insya Alloh hidupku lebih teratur. Walau gaji tak seberapa yang penting hati dan jiwa tenang. Sedangkan masalah kuliahku, tetap terbengkalai selama ini. Sebab masih dibutuhkan dana sebesar Rp. 1000.000,- lagi untuk mendapatkan ijazahnya.  Ya Beginilah nasibku. Tidak seberuntung mereka yang bisa melanjutkan kuliah dengan tuntas. Dapatkah aku melanjutkan kuliah lagi ?? Ataukah sebatas inikah perjalananku, cukup sebagai operator warnet ??

 

Track Changes di Micorosft Word & Open Office yang membingungkan

Suatu kali ada user yang meminta bantuan kepadaku. Dia mau mengedit Microsoft Word, tapi masalahnya kata - kata dalam tulisan di dalam Microsoft Word tidak bisa di ubah. Jadi ketika hendak di delete atau di backspace, kata tersebut malah berubah warna jadi kuning dan di tambah dengan coretan / garis tepat di tengah kata tersebut. Kok Aneh ya... Ini baru pertama kali aku menemukan kasus yang membingungkan tersebut. O ya di file punya user tadi ada highlight warna hijau, kuning dan ada tulisan di "note" - nya. Ada yang tulisannya deleted, inserted dan gitu deh tambah bingung.

Setelah searching di google baru deh nemuin cara menghilangkan apa yang disebut dengan track changes itu. Cara ini aku coba di open Office. Yaitu dengan klik Edit -> Changes -> uncheck Show. Untuk di Microsoft Word 2000 coba aja cari di - Tools > Track Changes > Accept or Reject Changes. Tetapi jaman sekarang ga usah pakai Mic Office lagi, daripada bajakan mending yang gratisan aj kayak Open Office. Belajarlah sedikit demi sedikit pasti lama lama terbiasa pakai yang gratisan.

Selesai deh permasalahan. Pelajaran baru lagi ni buat aku. tapi sampai sekarang aku juga lom ngerti kenapa ada fitur kayak Track Changes y ??..

Sunday, 11 January 2009

Kompress File Image / JPEG /Gambar


Banyak dari kita ketika ingin mengirim file / upload file image kita katakanlah lewat attachment email atau upload le web share file tidak menyadari bahwa file image tersebut terlalu besar dan butuh waktu lama untuk melakukan attachment / upload file. Bahkan ada diantara kita yang ingin mengupload file image / gambar yang berasal dari kamera digital langsung mengirimkannya mentah mentah padahal total file tersebut berkapasitas 300-an Mega Byte. Butuh waktu lebih dari satu hari untuk mengupload file sebesar itu. Dan kelihatannya email hanya mendukung kurang dari 10 MB untuk attachment, bila lebih besar dari itu akan ditolak oleh email.

Ada cara khusus yang bisa meng-kompress file image. Tidak dengan WinZip atau WinRar karena software2 diatas lebih nyata penggunaannya jika digunakan untuk mengkompress file data saja. Untuk file image kita dapat menggunakan Advanced JPEG Compressor v5.0. Software ini berbayar dan anda dapat mengunduhnya di situs resminya di www.winsoftmagic.com . Software ini mampu meng-kompress file image dengan kualitas yang cukup bagus. Anda juga dapat meng-kompress file image / gambar secara bersamaan dalam sekali klik sehingga tidak merepotkan Anda, yaitu dengan menekan Ctrl+M.

Atau jika anda ingin software full version + crack dapat Anda cari di sini , kalau tidak Anda bisa chatting lewat YM di purnomo1986 dan saya bisa langsung mengirimkan software itu secara langsung lewat Ym. Semoga membantu..

Wednesday, 7 January 2009

Surabaya Dulu, Gaza Sekarang

Surabaya, 1945

Langit gelap. Bukan oleh awan yang hendak menurunkan hujan. Angkasa dipenuhi pesawat sekutu yang bergemuruh. Di dalamnya, para serdadu masih menyisakan keangkuhan. Mereka baru saja menghancurkan pasukan Jepang di Front Pasifik. Dari langit, mereka menebar ancaman: “menyerah, atau hancur”.

Beberapa pekan sebelumnya, pengibaran bendera Belanda memicu amarah para perindu kemerdekaan. Seorang pejuang mencabik warna biru dari bendera Belanda di Tunjungan, menggemakan pesan bahwa negeri ini tak rela kembali dijajah. Tentara sekutu menjawab dengan salakan senapan, bersembunyi di balik alasan “memulihkan perdamaian dan ketertiban”. Jiwa-jiwa merdeka itu berontak. Brigadier Jenderal Mallaby, pimpinan tentara Inggris di Surabaya, terbunuh. Sekutu murka.

Rakyat gelisah. Surabaya telah lama dikenal sebagai salah satu pusat perlawanan. Laskar-laskar dari berbagai pesantren dan daerah banyak yang menjadikan kota ini sebagai markas. Di kota ini pulalah, Cokroaminoto dan Soekarno muda mendiskusikan cita-cita kemerdekaan.

Suara dari lelaki kurus itu menghapus semua keraguan.

“Saudara-saudara rakyat Surabaya.
Bersiaplah! Keadaan genting.
Tetapi saya peringatkan sekali lagi.
Jangan mulai menembak.
Baru kalau kita ditembak.
Maka kita akan ganti menyerang mereka itu.
Kita tunjukkan bahwa kita itu adalah orang yang benar-benar ingin merdeka.
Dan untuk kita saudara-saudara.
Lebih baik kita hancur lebur daripada tidak merdeka.
Semboyan kita tetap.
Merdeka atau mati.
Dan kita yakin, Saudara-saudara.
Akhirnya, pastilah kemenangan akan jatuh ke tangan kita.
Sebab Allah selalu berada di pihak yang benar.
Percayalah Saudara-saudara!
Tuhan akan melindungi kita sekalian.
Allahu Akbar! Allahu Akbar! Allahu Akbar!

Merdeka!”

Peristiwa 10 November 1945 di Surabaya itu akan terus dikenang sebagai tonggak kemerdekaan Indonesia. Semua yang mengaku mencintai negeri ini tidak layak untuk menjadikan peristiwa itu berdebu di pojokan sejarah.

***

Gaza, peralihan tahun 2008-2009

Kota padat berpenduduk sekitar 1,5 juta orang –mayoritas pengungsi akibat pengusiran biadab Israel sejak tahun 1948, 1967, dan ekspansi ilegal pemukiman yahudi yang tak pernah menghormati perjanjian yang dibuatnya sendiri- itu mencekam. Sejak 27 Desember 2008, pesawat-pesawat Israel yang dilengkapi dengan bom-bom terbaru kiriman Washington membombardir kota ini. Ehud Barak, Menteri Pertahanan Israel, menyatakan bahwa operasi berjudul “Cast Lead” ini akan memakan waktu lama. Hingga hari ini, 510 orang telah meninggal dunia dan ribuan luka-luka. Tidak ada jurnalis diizinkan masuk. Bantuan medis pun kesulitan.

Demonstrasi bergolak dari Jakarta sampai Eropa. Dari Jordania hingga Amerika. Posko bantuan dibuka di mana-mana, meskipun masih sangat kurang dibandingkan kebutuhan penduduk Gaza.

***

Hati saya sakit saat ada yang berkata: “Ngapain kita ngurusin Palestina, wong negeri kita saja masih amburadul”.

Semoga kita tidak melupakan sejarah bahwa Al-Hajj Amin Al Husaini, Mufti Palestina, adalah orang pertama yang menyiarkan kemerdekaan Indonesia di radio internasional.

Alasan yang sepintas terlihat nasionalis ini adalah pengkhianatan kejam pada nasionalisme Indonesia itu sendiri. Preambule Undang-undang Dasar 1945 mendeklarasikan dengan jelas perlawanan pada segala bentuk penjajahan. Soekarno dan Hatta berkali-kali menandaskan bahwa nasionalisme Indonesia tumbuh di taman kemanusiaan. “Jangan pikirkan hal lain kecuali Indonesia” adalah logika yang menghina keindonesiaan.

Hati saya lebih sakit lagi saat ada yang mengatakan “Itu kan salah HAMAS sendiri yang tidak mau damai dan menembakkan roket! Media di Indonesia terlalu berpihak pada Palestina, nih…gak berimbang!”

Lalu, yang berimbang itu seperti apa? Seperti media massa Barat yang lebih menyalahkan HAMAS, menyiarkan propaganda Israel bahwa serangan ini adalah respon dari tindakan HAMAS menyerang Israel, menyalahkan sikap HAMAS yang memutus gencatan senjata? Sepertinya kita harus menelaah peringatan Finkelstein, seorang ilmuwan Yahudi, dalam bukunya Beyond Chutzpah: On the Misuse of Anti-Semitism and Abuse of History dan Image and Reality of Israel-Palestinian Conflict. Sejarah telah dibajak untuk tidak pernah mengkritisi Israel dan media massa pun tidak bebas dari pembajakan ini. Untuk melihat bias media barat dalam isu Palestina, silakan buka www.ifamericansknew .org.

Bahkan, menurut saya, media di Indonesia masih terlalu berpihak pada Israel. Tidak ada yang menyebutkan fakta bahwa pemutusan gencatan bersenjata oleh HAMAS itu didahului oleh surat protes gerakan perlawanan itu atas terbunuhnya 4 orang petani di Gaza oleh tentara Israel. Tidak ada yang mengingatkan bahwa Israel terus melanggar perjanjian damai yang disepakatinya sendiri dengan membiarkan pemukiman ilegal terus tumbuh. Kita juga tak boleh lupa dengan tembok pemisah apartheid Israel yang memutus akses rakyat Palestina pada kebutuhan vital kehidupan. Belum lagi blokade Gaza yang lebih kejam dari Blokade Berlin pada masa Perang Dingin.

“Itu kan salah HAMAS sendiri yang tidak mau damai…”

Sampaikan pernyataan itu pada Bung Tomo dan para pendiri negeri ini. Alhamdulillah, para pendiri negeri ini menolak iming-iming perdamaian palsu di bawah ketiak Ratu Belanda. Soekarno bahkan menantang: “Ini dadaku, mana dadamu!”

Kalau kita menggunakan logika yang sama, berarti kita mendukung Agresi Militer Belanda pada tahun 1948. “Itu kan salah para pejuang kemerdekaan Indonesia yang tidak mau damai!”

Tidak banyak yang mengingatkan bahwa Israel berdiri dengan berkubang darah pembersihan etnis yang menghalalkan pembantaian dan pengusiran terhadap penduduk asli Palestina (Ilan Pappe: The Ethnic Cleansing of Palestine). Komunitas Yahudi yang hidup dalam perdamaian di bawah Khilafah Utsmaniyah tiba-tiba dikejutkan oleh kedatangan saudara-saudara mereka yang mengungsi dari kebiadaban Eropa dan membawa ide rasis radikal untuk mendirikan Israel (Amy Dockser Marcus, Jerusalem 1913). Bayangkan, komunitas yahudi saat itu yang sekecil komunitas muslim di Swedia saat ini tiba-tiba menuntut Negara sendiri dengan luas wilayah yang melebihi luas wilayah penduduk aslinya. Kalau muslim di Swedia tiba-tiba menuntut mendirikan Negara Islam, mereka pasti segera dicokok dan dilabeli teroris.

Memori pembantaian ini dihapus dari sejarah dunia dan dari kesadaran rakyat Israel. Pada saat yang bersamaan, kenangan pahit ini terus hidup di antara rakyat Palestina. Maka, sangat sulit bagi orang Palestina untuk menerima perdamaian yang tidak pernah berpihak pada mereka, lha wong keberadaan Israel saja tidak legal! Wajar jika popularitas HAMAS semakin lama justru semakin meningkat.

Indonesia saat itu tegas tidak mengakui Israel karena melihat fakta ini. Sayang, kini banyak yang sudah lupa. Banyak yang terjebak dalam narasi fiktif “Israel yang cinta damai terancam keberadaannya oleh HAMAS yang ekstrimis yang tidak mau damai”.

Kalaupun kita harus menerima fakta bahwa berdasarkan hukum rimba Israel itu eksis, tidak berarti bahwa kita berhak menyalahkan mereka yang menghendaki perdamaian sejati yang lahir dari kemerdekaan. Saya mendukung proses perdamaian, tapi harus dengan dialog yang adil dan terbuka yang melibatkan HAMAS sebagai kekuatan riil di Timur Tengah. Tidak sekedar perjanjian sepihak yang dibuat AS dan Israel lalu dipaksakan pada Palestina.

Kemanusiaan. Keindonesiaan. Islam. Ketiganya memaksa saya berpihak pada yang lemah dan tertindas.

“If you stand for nothing, you will fall for anything”

Malcolm X